Pemerintahan

Halal Bi Halal, Danny Sebut Kinerja Dinkes Membaik

Infoasatu.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto menghadiri halal bi halal keluarga besar Dinas kesehatan (Dinkes) Kota Makassar di gedung PPK/Dharma Wanita Kota Makassar, Senin (25/6/2018).

Dalam sambutannya, Danny sapaan akrabnya menjelaskan tahun ini performa Dinkes sangat baik. Hal itu terlihat dari segi pelayanannya di hari libur panjang Idul Fitri 1439 H.

“Tahun ini dalam performa Dinkes pada ukuran lebaran adalah bahan merefleksikan diri dan Alhamdulillah saat kondisi libur panjang pelayanannya sangat luar biasa. Masyarakat terpuaskan,” ucap Danny.

Sementara, Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar, Naisyah T Azikin, mengatakan kegiatan ini rutin setiap tahun dilaksanakan untuk menjaga silaturahmi bersama petugas kesehatan.

“Kita juga bersama kader-kader Posyandu sebagai mitra, yang banyak menjalankan program-program kesehatan di lapangan,” ungkapnya.

Naisyah berharap kegiatan seperti ini bisa dilanjutkan masing-masing Puskesmas karena ada beberapa kader tak sempat hadir dalam halalbihalal Dinkes Kota Makaassar. (*)

Facebook Comments
Baca Juga :  Iqbal Suhaeb Jadi Inspektur Upacara Hari Bela Negara ke-71

Idris Muhammad

referensi cerdas