Categories: Pemerintahan

Olahraga Pamong Praja se Sulawesi Selatan Kembali Digelar di Telkom Sport Arena Makassar

Infoasatu.com,Makassar–Pekan Olahraga Pamong Praja se Sulawesi Selatan kembali digelar. Kegiatan tahunan ini merupakan tahun ke tiga dilaksanakannya.

Digelar di Telkom Sport Arena Makassar selama empat hari kedepan. Mulai tanggal 24-27 April 2024.

PJ Sekda Kota Makassar, Firman Hamid Pagarra turut hadir mendampingi PJ Gubernur Sulsel, Bachtiar Baharuddin membuka kegiatan pekan olahraga tersebut.

Kehadiran Firman Pagarra juga menjadi support bagi ribuan peserta pekan olahraga.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini. Kapan lagi kita kumpul ramai-ramai. Ini sudah ke tiga kalinya digelar. Saya harap ini menjadi ajang mempererat dan memperkokoh silaturahim antar pamong praja di Sulsel,” ucapnya.

Sementara, Asisten III Pemkot Makassar sekaligus Ketua Panitia, M Mario Said mengatakan, kegiatan ini mempertandingkan empat cabang olahraga yaitu Mini Soccer, Badminton, Tenis dan Domino dan diikuti 24 kabupaten/kota se Sulsel.

Adapun jumlah peserta yang ikut dalam kegiatan tersebut, masing-masing mini soccer 340 orang terbagi 16 tim, tenis lapangan 92 orang, badminton 64 orang, dan domino 96 orang.

“Dua tahun lalu cuman dua cabor mini soccer dan tennis. Itupun waktunya tidak bersamaan. Tahun ini 4 cabor bersamaan. Lebih ramai,” sebutnya.

“Saya sendiri ikut lomba tennis lapangan. Tahun lalu Makassar juara umum. Makanya sesuai kesepakatan, siapa yang juara dialah menjadi tuan rumah,” sambung Mario.

Mario menambahkan pekan olah raga pamong praja ini, bertujuan untuk mempererat silaturahim antar sesama pamong praja khususnya purna APDN, IPDN dan STPDN di Sulawesi Selatan.

Facebook Comments
Nurwana

Leave a Comment

Recent Posts

PJ Gubernur Bersama PJ Sekda Tinjau Lahan Lokasi Pembangunan Stadion di Gor Sudiang

Infoasatu.com,Makassar--Perencanaan pembangunan Stadion baru di wilayah Gor Sudiang dipastikan akan segera terlaksana. Hal itu diperkuat…

1 hari ago

Adi Rasyid Bersilaturahmi dengan Tokoh Nasional Asal (Sulsel), Tamsil Linrung

Infoasatu.com,Makassar--Adi Rasyid Ali terus membangun komunikasi dengan sejumlah tokoh politik, baik lokal maupun nasional. Teranyar Ketua DPC…

2 hari ago

Shafir Gora Harap Indira Bersama PKS Cetak Sejarah Baru Perempuan Pertama Pimpin Makassar

Infoasatu.com, Makassar - Indira Yusuf Ismail menjadi perempuan pertama yang mendaftar di Kantor PKS Kota…

3 hari ago

DP Ambil Formulir Bakal Calon Gubernur di PKS, Tokoh Pemuda Hingga Angota Brigade 08 Turut Hadir

Infoasatu.com,Makassar--Mohammad Ramdhan Pomanto atau biasa disapa Danny Pomanto mengirim tim untuk melakukan pendaftaran di Kantor…

3 hari ago

Makassar Raih Juara 2 Umum MTQ XXXIII Sulsel di Takalar

Infoasatu.com,Makassar--Pemerintah Kota Makassar meraih juara umum 2 pada MTQ XXXIII Sulsel di Kabupaten Takalar. Makassar…

3 hari ago

Camat Bontoala bersama 400 Personil Gabungan Lakukan Penertiban Pedagang Sayur di Jalan Veteran Utara

Infoasatu.com,Makassar--Camat Bontoala, Andi Akhmad Muhajir Arief, S.STP, M.E-Gov bersama sekitar 400 personil gabungan melakukan penertiban…

3 hari ago